

Poliklinik Penyakit Dalam
Poliklinik Penyakit Dalam merupakan unit pelayanan yang menangani berbagai keluhan, gejala, dan masalah kesehatan terkait hampir seluruh sistem organ dalam tubuh pasien dewasa dan lansia. Penanganan yang dilakukan mencakup semua organ tubuh bagian dalam.
Gelar dokter spesialis penyakit dalam atau SpPD diberikan kepada dokter yang sudah menempuh dan menyelesaikan Program Pendidikan Spesialisasi Ilmu Penyakit Dalam. Ilmu penyakit dalam adalah ilmu kedokteran yang menangani orang dewasa dan lansia, meliputi penyakit-penyakit non-bedah, mencakup hampir seluruh tubuh manusia dengan berbagai keluhan dan gejala penyakit. Dokter Spesialis Penyakit Dalam memiliki keahlian dan kompetensi untuk menangani berbagai penyakit yang tidak dapat ditangani oleh dokter umum.
Beberapa peran dan tugas seorang Dokter Spesialis Penyakit Dalam yaitu :
- Mendiagnosis dan menangani penyakit pada orang dewasa dan lansia, baik akut maupun kronis, melalui tindakan nonbedah.
- Memberikan rekomendasi perawatan penyakit yang diderita pasien dewasa dan lansia.
- Memberikan pemahaman tentang kesehatan secara umum kepada pasien, mencakup cara menjaga kesehatan dan pencegahan penyakit
Untuk memberikan pelayanan yang optimal, Poli Spesialis Penyakit Dalam RS Harapan didukung oleh Dokter Spesialis Penyakit Dalam yang profesional, terampil, berpengalaman, dan ahli pada bidangnya.